Pengaruh Kualitas Pelayanan, Harga Dan Promosi Terhadap Kepuasan Pelanggan Transportasi Online Grab Di Kota Malang

Aini, Siti Nur (2020) Pengaruh Kualitas Pelayanan, Harga Dan Promosi Terhadap Kepuasan Pelanggan Transportasi Online Grab Di Kota Malang. Sarjana thesis, Universitas Kanjuruhan.

Full text not available from this repository.
Official URL: https://digilib.unikama.ac.id/index.php?p=show_det...

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perkembangan teknologi informasi yang berkembang pesat diera yang modern khususnnya dibidang transportasi online. jika dahulu ojek dikelola secara konvensional, kepemilikan tunggal dan tidak dapat dipesan melalui aplikasi online yang artinya masyarakat harus berjalan ke pangkalan ojek dimana biasanya menjadi titik kumpulnya, sekarang muncul bisnis baru tentang perkembangan transportasi yaitu taksi motor online suatu usaha komersil yang menyediakan jasa transportasi bagi umum dan dikelola secara profesional yang artinya ada suatu perusahaan yang mengurus dibidang transportasi online tersebut. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan (X1), harga (X2), promosi (X3), terhadap kepuasan pelanggan (Y) transportasi online grab di kota malang. Pada penelitian ini ukuran sampel diambil dengan menggunakan rumus Ferdinand yang berjumlah 108 responden yang berasal dari pengguna jasa Grab di Kota Malang. Teknik pengambilan sampel menggunakan accidental sampling. Data diambil menggunakan kuesioner yang diukur dengan alat skala likert, penelitian ini menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas pelayanan (X1), harga (X2), promosi (X3) berpengaruh secara simultan terhadap kepuasan pelanggan (Y) Grab di Kota Malang. Dan variabel kualitas pelayanan (X1) berpengaruh secara parsial terhadap kepuasan pelanggan (Y) Transportasi Grab Online di Kota Malang.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Kualitas Pelayanan, Harga, Promosi, Kepuasan Pelanggan
Subjects: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 658 Manajemen umum
Divisions: Fakultas Ekonomika dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Petugas Perpus
Date Deposited: 09 Feb 2023 03:37
Last Modified: 09 Feb 2023 03:37
URI: http://repository.unikama.ac.id/id/eprint/4924

Actions (login required)

View Item View Item