Alen, Selviana Jesy (2021) Pengaruh Struktural Modal Profitabilitas dan Pertumbuhan Penjualan Terhadap Nilai Perusahaan ( Studi Pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Barang dan Komunikasi yang Terdaftar di BEI Periode 2016-2018). Sarjana thesis, Universitas PGRI Kanjuruhan Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Tujuan penelitian ini merupakan untuk mengkaji pengaruh struktur modal, profitabilitas dan pertumbuhan penjualan terhadap nilia Perusahaan. metode penelitian ini merupakan jenis kuantitatif. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh perusahaan Manufaktur Sub Sektor Barang dan Konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada Periode 2016-2018 dengan jumlah 53 perusahaan. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 19 perusahaan yang memenuhi kriteria. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji regresi linear berganda, uji asumsi klasik (uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas dan uji autokorelasi), Uji Hipotesis (Uji f dan Uji t). Hasil penelitian ini menunjukan bahwa secara simultan variabel independen (struktur modal, profitabilitas dan pertumbuhan penjualan) berpengaruh positif an signifikan terhadap nilai perusahaan dengan nilai F-hitung sebesar 9,956 > F-tabel 2,78 dengan taraf Signifikan 0,000 < 0,05. Sedangkan secara parsial struktur modal berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan dengan t-hitung sebesar3,656 > t-tabel yaitu 2,00575dengan taraf signifikan.0,001 < 0,05. Profitabilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan dengan t-hitung sebesaar 3,819 >t-tabel yaitu 2,00575 dengan signifikan 0,000 < 0,05. Pertumbuhan penjualan tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan dengan nilai t-hitung sebesar 1,493 < t-tabel yaitu 2,00575 dengan taraf signifikan sebesar 0,141 > 0,05.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Profitabilitas, Nilai Perusahaan, Skripsi |
Subjects: | 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 658 Manajemen umum |
Divisions: | Fakultas Ekonomika dan Bisnis > Manajemen |
Depositing User: | Petugas Perpus |
Date Deposited: | 23 Feb 2023 01:45 |
Last Modified: | 23 Feb 2023 01:45 |
URI: | http://repository.unikama.ac.id/id/eprint/5145 |
Actions (login required)
View Item |