Analisis Diksi Dalam Kumpulan Puis Nikah Ilalang Karya Dorothea Rosa Herliany

Amijaya, Yohanes Agustinus (2018) Analisis Diksi Dalam Kumpulan Puis Nikah Ilalang Karya Dorothea Rosa Herliany. Sarjana thesis, Universitas Kanjuruhan.

Full text not available from this repository.
Official URL: https://digilib.unikama.ac.id/index.php?p=show_det...

Abstract

Karya sastra merupakan suatu ungkapan perasaan seseorang yang memberikan pengalaman, pengetahuan dan gagasan bagi penikmatnya dengan menggunakan bahasa sebagai alatnya. Dengan bahasa seorang (sastrawan) dapat meramalkan zamannya. Sebagai suatu hasil pemikiran, karya sastra dapat berbentuk lisan dan tulisan. Namun hasil pemikiran tersebut baru dapat dikategorikan sebagai suatu karya sastra jika memiliki sifat-sifat penunjuk karya sastra Puisi sebagai salah satu karya seni sastra dapat dikaji dari bermacammacam aspeknya. Puisi dapat dikaji struktur dan unsur-unsurnya, mengingat puisi adalah struktur yang tersusun dari bermacam-macam unsur dan sarana-sarana kepuitisan. Dapat pula puisi dikaji jenis-jenis atau ragam-ragamnya, mengingat bahwa ada beragam-ragam puisi. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan diksi yang terdapat di dalam sekumpulan puisi karya Dorothea Rosa Herliany. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan deskriptif dengan jenis penelitian kualitatif. Sedangkan data dalam penelitian ini adalah data kualitatif yaitu berupa kata-kata yang berkaitan dengan fokus kajian yakni analisis diksi dalam kumpulan puisi karya Dorothea Rosa Herliany. Instrumen penelitian adalah alat yang digunakan untuk mengumpulkan data penelitin. Pada penelitian kualitatif, yang menjadi instrumen peneliti adalah adalah peneliti itu sendiri. Teknik pengumpulan data yang dilakukan melalui beberapa tahap, yakni (1) Mengumpulkan puisi-puisi karya Dorothea Rosa Herliany, (2) Membaca secara berulang-ulang kumpulan puisi karya Dorothea Rosa Herliany, (3) Menyeleksi puisi-puisi yang telah dibaca untuk kemudian dijadikan sebagai data analisis, (4) Menemukan kata-kata yang berkaitan dengan diksi pada setiap baris puisi, (5) Mendeskripsikan atau menguraikan secara deskripsi terkait data yang berhubungan dengan rumusan masalah. Teknik pengolahan data dilakukan dengan beberapa tahap, yakni (1) mengidentifikasi data, (2) pengklasifikasian, (3) Mendeskripsikan, (4) Menafsirkan. Korpus data dalam kumpulan puisi karya Dorothea Rosa Herliany berupa satuan kutipan yang meliputi analisis diksi konotasi, denotasi, kata umum, kata khusus, kata abstrak dan kata ilmiah.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Diksi, Puisi, Kumpulan Puisi Nikah Ilalang.
Subjects: 400 – Bahasa (Bahasa Indonesia dikelas 499) > 410 Linguistik > 410 Linguistik
Divisions: ?? Yohanes Agustinus Amijaya ??
Depositing User: Petugas Perpus
Date Deposited: 23 Feb 2023 09:16
Last Modified: 23 Feb 2023 09:16
URI: http://repository.unikama.ac.id/id/eprint/5284

Actions (login required)

View Item View Item