Penerapan model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) Pada Materi Perbandingan Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa SMP Negeri 5 Kepanjen

Supardi, Theofilus Risantono (2018) Penerapan model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) Pada Materi Perbandingan Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa SMP Negeri 5 Kepanjen. Sarjana thesis, Universitas Kanjuruhan.

Full text not available from this repository.
Official URL: https://digilib.unikama.ac.id/index.php?p=show_det...

Abstract

Hasil belajar siswa yang rendah memerlukan suatu model pembelajaran yang lebih tepat, salah satunya adalah dengan menerapkan model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL). Berdasarkan hasil pengamatan peneliti, dapat disimpulkan bahwa: (1) Hanya 50% dari jumlah siswa yang mampu menjawab pertanyaan guru dengan benar ketika dilakukan evaluasi dengan tanya jawab, (2) kurangnya penguasaan siswa terhadap materi pokok perbandingan yang diajarkan, hal ini terlihat dari hasil ulangan harian yang dilaksanakan, (3) lebih dari 50% siswa kurang memahami penjelasan guru, hal ini terlihat ketika siswa ditanya kembali tentang materi yang disampaikan siswa tidak bisa menyimpulkannya. Oleh karena itu, model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) ini dapat menjadi alternatif yang digunakan sebagai solusi permasalahannya, karena hakikat model pembelajaran kontekstual mudah dipelajari sehingga dapat langsung diterapkan dalam proses pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penerapan model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) pada materi perbandingan dalam meningkatkan hasil belajar siswa SMP Negeri 5 Kepanjen. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan jenis Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Subjek dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII-A SMP Negeri 5 Kepanjen pada semester genap tahun pelajaran 2017/2018 yang berjumlah 32 siswa terdiri dari 12 siswa laki-laki dan 20 siswa perempuan. Prosedur pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, tes dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persentase ketuntasan klasikal siswa yang memperoleh nilai ≥ 75 mengalami peningkatan, yaitu 31,25% pada pra tindakan kemudian pada siklus I mencapai persentase 78,13% dan meningkat menjadi 93,75% pada siklus II. Sedangkan untuk aktivitas guru pada siklus I mencapai persentase 75% dan meningkat menjadi 94% pada siklus II dengan kategori sangat baik. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan model Contextual Teaching and Learning (CTL) dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi perbandingan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Model Pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL), Materi Perbandingan, Hasil Belajar
Subjects: 500 – Ilmu Pengetahuan > 510 Matematika > 510 Matematika
Divisions: ?? Theofilus Risantono Supardi ??
Depositing User: Petugas Perpus
Date Deposited: 23 Feb 2023 13:28
Last Modified: 23 Feb 2023 13:28
URI: http://repository.unikama.ac.id/id/eprint/5373

Actions (login required)

View Item View Item