Jemahir, Oktavianus (2019) Analisis Tingkat Kawasan Kumuh Daerah Sepadaan Sungai Berdasarkan Pengelolaan Lingkungan di Kelurahan Bareng Raya Kota Malang. Sarjana thesis, Universitas Kanjuruhan.
Full text not available from this repository.Abstract
Permukiman kumuh adalah permukiman yang tidak layak huni karena ketidaketeraturan bangunan, tingkat kepadatan bangunan yang tinggi, dan kualitas bangunan, tingkat kepadatan bangunan yang tinggi, dan kualitas bangunan serta sarana dan prasarana yang tidak memenuhi syarat (Pasal 1 Angka 13 UU Nomor 1 Tahun 2011 Tentang Perumahan dan Kawasan Permukiman). Karakteristik pemukiman kumuh menurut Direktorat Jenderal Cipta karya, Departemen Pekerjaan Umum 1993/1994 adalah perumahan yang tidak teratur, tingkat kepadatan penduduk yang tinggi; fasilitas dan sarana lingkungan yang tidak memadai; tingkat pendapatan masyarakat rendah; sebagian besar penghuni berpenghasilan tidak tetap, tingkat pengangguran tinggi; tingkat kerawanan sosial dan angka kriminalitas cukup tinggi; masyarakat terdiri dari berbagai suku bangsa dan golongan; status lahan legal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik dan upaya pengelolaan lingkungan kumuh daera sempadan sungai berdasarkan pengelolaan lingkungan di Kelurahan Bareng Raya Kecamatan Klojen. jenis penelitian yang di gunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif.Penelitian ini dilaksanakan di Kelurahan Bareng Raya dengan mrngambil 184 responden. Instrumen penelitian yang dilakukan dengan menggunakan (1) angket (2) dokumentasi (3)survei lapangan .teknik analisis dengan menggunakan metode teknik analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukan kondisi sarana dan prasarana permukiman kumuh di kelurahan bareng raya cenderung lebih baik. antara lain adalah air bersih, aksesibilitas, dan persampahan rata rata di bawah 50% berdasarkan indikator menurut keputusan Mentri(kepmen ) pemukiman dan prasarana wilayah NO.403/KPTS/M/2002 tentang pedoman teknis pembangunan rumah sederhana sehat/RS. dengan demikian pemukiman kumuh yang ada di Kelurahan Bareng Raya masih di kategorikan pemukiman kumuh sedang. Saran yang akan diberikan adalah masyarakat diharapkan secara swadaya dapat terlibat langsung dalam perawatan dan perbaikan kecil terhadap saluran drainase. Pemerintah diharapkan dapat menyediakan akses yang sesuai dengan standar yang ditentukan untuk pencegahan dan penanganan bencana di lingkungan Kelurahan Bareng Raya.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Permukiman Kumuh, Kelurahan Bareng Raya |
Subjects: | 900 – Sejarah dan Geografi > 910 Geografi dan perjalanan > 910 Geografi dan perjalanan |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Geografi |
Depositing User: | Petugas Perpus |
Date Deposited: | 23 Feb 2023 02:50 |
Last Modified: | 23 Feb 2023 02:50 |
URI: | http://repository.unikama.ac.id/id/eprint/5188 |
Actions (login required)
View Item |