Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa Melalui Pembelajaran Kooperatif Model Jigsaw Pada Materi Aritmetika Sosial Kelas VII A SMP PGRI 01 Pakisaji Tahun Pelajaran 2017/2018.

Pilipus, Pilipus (2018) Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa Melalui Pembelajaran Kooperatif Model Jigsaw Pada Materi Aritmetika Sosial Kelas VII A SMP PGRI 01 Pakisaji Tahun Pelajaran 2017/2018. Sarjana thesis, Universitas Kanjuruhan.

Full text not available from this repository.
Official URL: https://digilib.unikama.ac.id/index.php?p=show_det...

Abstract

Pada proses pembelajaran matematika sangat diperlukan suasana belajar yang menyenangkan dan tidak membuat siswa sibuk sendiri dalam belajar. Kebanyakan guru mengajar menggunakan metode ceramah yang diterapkan. Akibatnya diduga membuat hasil belajar siswa di bawah KKM yang ditentukan oleh sekolah. Berdasarkan hasil obeservasi yang dilakukan peneliti terhadap pembelajaran matematika di kelas VII A SMP PGRI 01 Pakisaji hasil belajar matematika sangat rendah. Pada saat pembelajaran berlangsung siswa terlalu pasif. Karena itu peru dikembangkan suatu model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw untuk meningkatkan hasil belajar siswa. Penelitian ini bertujuanmendeskripsikan bagaimana pembelajaran kooperatif model jigsaw yang dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas VII A SMP PGRI 01 Pakisaji pada materi aritmatika sosial Penelitian ini dilaksanakan pada semester genap tahun pelajaran 2017/2018. Subjek penelitiannya adalah kelas VII A SMP PGRI 01 Pakisaji berjumlah 32 orang terdiri atas 24 laki-laki dan 9 orang perempuan. Metode yangdigunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang terdiri dari dua siklus.Data yang dikumpulkan dalam penelitian ini adalah hasil tes siswa, hasil obeservasi, dan hasil catatan lapangan. Setiap siswa mengalami peningkatan dalam hasil belajar. Pada tindakan I dengan perolehan 64,84% dan pada tindakan II dengan perolehan 83,20%. Deskripsi langkah-langkah pembelajaran kooperatif model jigsaw untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa melalui pembelajaran kooperatif model jigsaw pada materi aritmetika sosial kelas VII A SMP PGRI 01 Pakisaji tahun pelajaran 2018/2019. Hasil penelitian terjadi peningkatan hasil belajar siswa dengan keseluruhannya 18,36%. Disarankan kepada guru matematika dalam pemberian materi aritmatika sosial dapat menggunakan pembelajaran kooperatif model jigsaw untuk meningkatkan hasil belajar siswa. Hendaknya peneliti lain dapat mengembangkan pada materi lain dan memperbaiki proses dan perangkat-perangkat pembelajaran untuk meningkatkan hasil maksimal.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Meningkatkan hasil belajar, pembelajaran kooperatif model jigsaw
Subjects: 500 – Ilmu Pengetahuan > 510 Matematika > 510 Matematika
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Pendidikan Matematika
Depositing User: Petugas Perpus
Date Deposited: 23 Feb 2023 15:06
Last Modified: 23 Feb 2023 15:06
URI: http://repository.unikama.ac.id/id/eprint/5487

Actions (login required)

View Item View Item