MENUMBUHKAN KERENDAHAN HATI SISWA SMP MELALUI KONSELING KELOMPOK ANALISIS TRANSAKSIONAL

Permatasari, Devi (2015) MENUMBUHKAN KERENDAHAN HATI SISWA SMP MELALUI KONSELING KELOMPOK ANALISIS TRANSAKSIONAL. Proceedings Konferensi Nasional "Mempersiapkan Kebangkitan Generasi Emas Indonesia 2045 Melalui Revolusi Mental Anak Bangsa", 1 (1). pp. 325-343. ISSN 978-602-18625-2-0

[img]
Preview
Text
paper lengkap uph devi.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Kerendahan hati merupakan nilai karakter moral feeling yang ada dalam diri dan paling mendasar, serta penting untuk ditumbuhkan, dilatihkan, dan dibiasakan kepada siswa agar dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari. Namun, perilaku yang menunjukkan kerendahan hati di kalangan remaja masih kurang dilakukan. Terjadinya kesalahpahaman, perselisihan, dan konflik di antara remaja saat ini disebabkan oleh mereka yang tidak memiliki kerendahan hati (humility). Fakta yang didapat dari hasil penelitian pada siswa SMP Brawijaya Smart School Malang, mengindikasikan bahwa kesadaran siswa dalam mengakui kesalahan masih kurang, sehingga perilaku dan pola transaksi siswa menjadi kebiasaan buruk pada kehidupan sehari-harinya. Upaya-upaya secara efektif untuk menangani remaja yang tidak memiliki kerendahan hati dengan menggunakan konseling kelompok Analisis Transaksional. Penelitian menggunakan pretest-posttest control group design. Berdasarkan hasil pengukuran skala kerendahan hati telah terjaring 16 siswa yang teridentifikasi tidak memiliki kerendahan hati. Selanjutnya, pemilihan subjek dilakukan secara acak, sehingga dihasilkan delapan siswa kelompok eksperimen dan delapan siswa kelompok kontrol. Penelitian meliputi instrumen pengumpulan data yang terdiri atas Skala Kerendahan Hati, jurnal refleksi diri, lembar pengalaman dan lembar observasi Konseling Kelompok Analisis Transaksional (KKAT);serta instrumen perlakuan yang berupa panduan konseling kelompok analisis transaksional untuk konselor. Data dianalisis dengan uji independent-sample/two independent samples Mann-Whitney U diperoleh adanya perbedaan antara kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Dengan demikian, intervensi Konseling Kelompok Analisis Transaksional (KKAT) efektif untuk menumbuhkan kerendahan hati siswa SMP.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: kerendahan hati, konseling kelompok, konseling analisis transaksional
Subjects: Sosial dan Humaniora
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Devi Permatasari
Date Deposited: 30 Mar 2017 02:22
Last Modified: 30 Mar 2017 02:22
URI: http://repository.unikama.ac.id/id/eprint/989

Actions (login required)

View Item View Item